CARA INSTAL XPOSSED DI CM12 ASUS ZENFONE

CARA INSTAL XPOSSED DI CM12 ASUS ZENFONE


Setelah sekian lama gak posting di blog ini, akhirnya ada kesempatan lagi menulis di blog ini untuk mengisi kesenjangan diwaktu luang. Memang saya kurang memiliki banyak waktu untuk bisa menulis dan membuat artikel tutorial lagi disini, namun pada akhirnya saya ada kesempatan lagi kan untuk membuat update artikel terbaru.

Kali ini saya akan membagi sebuah tutorial untuk User Asus Zenfone 4 terutama yang menggunakan ROM Cyanogen Mod 12. Ya, karena masih sedkiti yang membahas bagaimana cara Memasang Xpossed Instaler di ROM CM12, akhirnya saya niatkan untuk membuat nya disini. Langsung saja menuju artikel, cekidot.

Tutorial

  • Cari file download pada google pencarian, kemudian download.
  • Setelah file berhasil didownload, langkah selanjutnya adalah untuk Mengekstrak file yang telah didownload tadi.
  • Didalam file tersebut terdapat beberapa file dan 2 buah folder.
  • Sekarang Hubungkan HH kalian dengan PC.
  • Buka folder hasil ekstrakan tadi, lalu pilih InstalXpossedFramework.bat. maka CMD akan melakukan proses berkisar 30-60 detik, dan HH kalian akan melakukan restart secara sendiri nya.
  • Setelah HH kalian berhasil hidup kembali, maka klik InstalXpossedInstaller.bat di folder hasil ekstrakan tadi. Dalam proses ini HH kalian harus masih dalam keadaan terhubung dengan PC.
  • Jika Prosedur diatas sudah dilakukan dengan benar, maka dijamin Proses penginstalan tidak mengalami kendala sama sekali. 
Bagaimana ? Mudah bukan, jika ada kendala dalam melakukan tutorial diblog ini silahkan saja untuk mengcontact saya.

Itulah beberapa cara atau tutorial cara instal xpossed di cm12 asus zenfone , semoga kamu dapat berhasil melakukan instalasinya dan dapat menjalankannya dengan baik.
User Asus Zenfone memang harus mengerti cara seperti ini agar mereka dapat memudahkan salah satu pekerjaannya.

Jika terjadi kesalahan saat instalasi, bisa jadi disebabkan karena adanya update yang dilakukan oleh pihak Asus, dan ini kami tidaklah tau bagaimana solusi yang harus dilakukan selanjutnya.

Asus Zenfone merupakan handphone yang menurut kami sangat bagus saat penggunanya bisa mengoperasikannya dengan baik. Ini dkarenakan HP dengan kekuatan body yang bisa dibilang sangat kuat dan tergolong kedalam tahan banting. HP ini menjadi primadona saat baru pertama kali rilis, membuat semua orang ingin memiliki HP jenis atau model HP seperti ini. 

HP ini dulunya dapat digolongkan kedalam kategori menengah, karena terdapat beberapa keterbatasan dalam penggunaan fitur dan banyaknya bug yang terjadi pada HP type sejenis ini.

Mungkin sekarang ini kamu sudah menggunakan HP yang setara dengan Poco X3 dan keatasnya, tentu HP ini bisa dikategorikan tidak layak lagi digunakan pada masa sekarang ini.

Tetapi tidak ada salahnya jika kamu masih memiliki HP jenis ini dan mencoba untuk menggunakan cara instal xpossed di asus zenfone sebagai tambahan referensi dan berguna terhadap handphone kamu.

Sekian dari saya, semoga HP kamu tidak ada kendala selanjutnya dan dapat digunakan dengan bijak.

0 Komentar